Tidak dapat disangkal, bahwa mata kail merupakan set atau alat perlengkapan untuk mancing yang sangat vital. Benda berbentuk huruf “U” yang salah satu
ujungnya lebih pendek dari yang lain ini rata-rata terbuat dari bahan
logam, beberapa terbuat dari bahan campuran aluminium atau tembaga yang
mudah bengkok (pada batas kekuatan tertentu mata kail ini
merenggang/bengkok) dan ada pula yg terbuat dari baja keras, bahkan
beberapa mata kail sudah dipertajam lagi secara chemical perfect cutting.
Tentunya
pabrikan punya maksud mengapa mata kail dibuat lunak, dan beberapa
dibuat keras. Jangan salah persepsi dalam membeli mata kail, biasanya
untuk pemula yang tidak mengerti akan membeli secara acak dalam beberapa
ukuran dan jika diperhatikan mata kail yang digunakan di daerah
pemancingan tertentu sering tidak tepat akibatnya tentu dapat
diperkirakan yaitu “gagal” atau ikan lolos saat strike sudah terjadi.
Ketidaktahuan sering membawa kekecewaan
yang dalam tanpa disadari. Sebagai contoh seorang pemancing melakukan
aktifitas di pantai berkarang (rock fishing) jika paham tentunya akan
menggunakan mata kail yang mudah bengkok pada kekuatan tertentu
(tentunya berat ikan rata-rata yang ada di lokasi itu sudah diketahui
dengan pasti yang umumnya adalah ikan kuwe dan kerapu macan dg berat
maksimum 5 ~ 20 kg)
Maksud mata kail lunak ini adalah jika
mata kail menyangkut di karang maka masih ada kemungkinan untuk terlepas
lantaran mata kail merenggang. Sekalipun jika yang strike adalah ikan
yang melebihi beban kekuatan mata kail dan kemungkinan besar akan lepas,
tetapi keahlian memainkan drag dan putaran yang terus bervariasi dengan
cepat sangat menentukan keberhasilannya.
Disarankan untuk Rock-Fishing jangan
mengguakan senar yang terlalu kuat karena jika nyangkut di karang dan
mata kail tidak juga bisa terlepas dari sangkutan maka tentunya akan
merepotkan pemancing sendiri bahkan mungkin rekan mancing d isamping
kita.
Gunakanlah mata kail yg mempunyai lubang
utk mengikat senar, jangan gunakan kail yang tdk mempunyai lubang alias
gepeng karena ikatan untuk gagang ujung pancing yang gepeng tentunya
harus dililitkan beberapa kali di batang kail yang selanjutnya diikat
kuat.
Nah jika salah satu deretan senar yg
melilit dibatang mata kail ini putus karena tergesek karang atau
teritip, maka akan terlepas pula mata kail itu. Itulah maksud dibuatnya
gagang mata kail dgn lubang senar krn tdk ada deretan ikatan senar
disitu dan hanya diikatkan sekali putaran di lubangnya.
Sangat disarankan untuk Rock-Fishing
adalah dengan cara casting (lempar-gulung) baik dengan umpan hidup atau
plug (umpan buatan) karena jika mancing dasaran bisa dipastikan mata
kail akan nyangkut. Sangat tidak masuk akal jika seorang pemancing nekad
mancing dasaran di tempat yang landai dan berkarang apalagi menggunakan
mata pancing treble.
Mata kail dari bahan yg keras (baja) atau
logam lain sangat cocok digunakan di tempat yang tidak berkarang dan
lebih aman gunakan mata pancing yang mempunyai lubang utk ikatan
senar. Sebenarnya gagang mata kail yang pipih khusus digunakan utk
mancing ikan yang tidak bergigi (atau gigi halus) alias ompong seperti
kakap merah, gurisi, kuwe, kerapu, tanda-tanda, ekor kuning dll.
Tidak direkomendasikan menggunakan mata
kail yang gagangnya gepeng kecuali untuk memancing di sungai, kolam
pemancingan. Gunakanlah mata kail yang gagang ikatan senarnya berlubang.
Berikut beberapa jenis mata kail yg perlu diketahui :
Mata Kail dengan gagang panjang (long shanks)
Mata kail ini sengaja dibuat bergagang
panjang guna mengatasi gigi tajam ikan predator seperti barracuda,
dog-tooth tuna dll. Sekalipun kail ini bergagang panjang tetapi tetap
disarankan gunakanlah leader line atau senar pandu yang langsung
bersentuhan dengan gigi ikan beberapa cm panjangnya baik dengan kawat
nikelin atau benang PE. Kail ini dirancang khusus untuk menaklukkan
ikan2 yang cengkeraman giginya bisa mencapai tali pancing jika
menggunakan mata pancing gagang biasa atau pendek.
Sliced Shanks
Type kail ini mempunyai dua buah duri
(atau lebih) dibatang pancingnya, duri ini gunanya untuk mencengkeram
lebih kuat saat ikan terkena mata pancing ini dan ikan buruan tidak
mudah terlepas. Kail ini baik digunakan untuk ikan2 yang tdk bergigi dan
mempunyai danging di sekitar mulut yang cukup lembek seperti kerapu,
gurisi, ekor kuning dll.
Forget Hooks
Kail ini mempunyai tangkai datar dan
cocok digunakan untuk mancing ikan hiu, kakap, tuna dan ikan-ikan lain
yang mempunyai kecepatan renang yang tinggi. Batang dari forged hooks
ini dibuat lebih tebal untuk antisipasi berontakan ikan-ikan besar
yang mempunyai tenaga super dan tak mau menyerah begitu saja sehingga
membuat pemancing keringatan diantara banjirnya adrenalin serta pompaan
degup jantung yang kencang disamping penuh harap ikan berhasil diangkat.
O’Shaugnessy Hooks
Dari namanya saja cukup sulit diucapkan
padahal jenis mata kail adalah yg sangat umum dipasaran dan dapat
digunakan dimana saja kapan saja baik di sungai, empang, danau atau
laut, tentunya ada perkecualiannya yaitu tidak tepat digunakan untuk
ikan-ikan yang mempunyai gigi tajam.
Suicides Hooks
Nah, apalagi ini… namanya lebih aneh
lagi, biasanya kata2 “suicides” ada di lagu lagu asing. Kail ini ujung
lancipnya agak melengkung kedalam seperti kuku burung elang. Tentu
lengkungan ujung kail mempunyai maksud yaitu tancapan akan lebih
terpegang dgn kuat dan tidak mudah terlepas walaupun frekuensi tancapan
jika dibandingkan dengan mata kail biasa lebih sedikit tetapi jika kena
ikan sangat mustahil ikan terlepas. Mata kail ini sdh menjadi favourite
mancing maniak khususnya di laut lepas. Kebanyakan kail ini juga
digunakan utk ikan2 predator tanpa gigi spt kakap, ekor kuning
dll. Disamping itu mata kail ini cocok juga digunakan utk memancing di
air tawar dengan umpan cacing, anak katak, udang kali dll.
Treble Hooks
Pancing trebel yaitu mata pancing yg
terdiri dari gabungan beberapa mata kail yg di solder menjadi satu. Yg
sangat umum di jokul dipasaran adalah yg bermata tiga. Kail ini cocok
digunakan atau dipasang pada umpan tiruan dalam trolling action dan
tentunya dg sasaran ikan2 tenggiri, tuna, barracuda dll. Yang tdk umum
dijual adalah pancing Garong bermata 6, 7 bahkan ada juga bermata 8.
Nah dari uraian di atas tentu menjadikan
anda lebih bijak dalam memilih mata pancing yang sesuai untuk ikan-ikan
sasaran tertentu.